Friday, 1 February 2013

Buku Harian dan Memo - Bahasa Indonesia

dalam post ini kalian akan menemukan penjelasan secara singkat tentang Diary dan juga Memo

Selamat Membaca!

Buku Harian

Buku Harian atau Diary merupakan curahan hati yang menggambarkan suasana hati penulis buku harian tersebut. Seperti Sedih, Senang, Gembira, Marah, Kecewa, dan sebagainya.

Tentunya di dalam buku harian ini adalah Kejadian yang sudah terjadi 

Jika kalian ingin menulis pengalaman di Buku Harian atau Diary jangan terlewat unsur-unsur yang terdapat pada Buku Harian, Apa saja unsur-unsur yang terdapat pada buku harian?

Unsur - Unsur Diary

  1. Waktu
  2. Kejadian
  3. Orang Terlibat
  4. Perasaan
Jika belum ada keempat unsur diatas, berarti itu bukan buku harian sebaliknya, Jika sudah terdapat keempat unsur diatas, maka tulisan atau bacaan tersebut adalah sebuah buku harian

contoh:

Senin, 28 Januari 2013, Pukul 06.30
Hari ini aku begitu senang, karena pagi ini aku bisa sekolah dan bisa mengikuti Upacara Bendera, aku senang karena minggu lalu aku sakit dan tidak masuk sekolah.

adakah keempat unsur buku harian pada contoh Diary diatas?

  • Waktu : Senin, 28 Januari 2013, Pukul 06.30
  •  pagi ini aku bisa sekolah dan bisa mengikuti Upacara Bendera (Kejadian)
  • "Aku" pada bacaan adalah orang yang terlibat
  • Perasaan: sangat jelas diceritakan si 'aku' sangat senang karena ia bisa sekolah
Lalu bagaimana dengan Memo?

Memo

Memo kependekan dari Memorandum adalah surat singkat yang berisi perintah.

Unsur - Unsur Memo

  • Kepala Memo
  • Tanggal
  • Nama ( ditulis Memo)
  • Penerima
  • Pembuat
 Memo dibagi menjadi 2 yaitu Memo Resmi dan Memo Pribadi
Bagian-bagian yang terdapat pada Memo Resmi adalah
  1. Kop Memo
  2. Titimangsa
  3. Judul "Memo"
  4. Penerima
  5. Isi -> Singkat padat jelas ( Tolong, Harap, Mohon, Segera,dsb. )
  6. Pembuat Memo (Nama + Jabatan + ttd )
 Bagian-bagian yang terdapat pada Memo Pribadi adalah
  1. Titimangsa
  2. Isi
  3. Pembuat Memo
Sekian yang hanya bisa saya sampaikan semoga membantu para pembaca, amin!

 

No comments:

Post a Comment